Persepi: Metodologi quick count Pol-Tracking benar
Perhimpunan Survei Opini Publik (Persepi) mengeluarkan hasil audit hitung cepat (quick count) pilpres 9 Juli yang lalu. Ketua Dewan Etik Persepi Hamdi Muluk mengatakan hasilnya adalah lembaga survei Pol-Tracking tenyata tidak bermasalah.
"Hasilnya ternyata baik, secara metodologis juga benar dalam menentukan sampling," katanya di Hotel Sari Pan Pacific, Jakarta Pusat, Rabu (16/7).
Sedangkan menurut Direktur Eksekutif Pol-Tracking, Hanta Yuda membeberkan sidang telah dilaksanakan Persepi secara tertutup dari jam 10.00 WIB hari ini (16/7). Pol-Tracking telah menyerahkan berkas yang berisikan hasil riset dari proses awal sampai akhir.
"Kami sudah menunjukkan operasional mulai dari rekrutmen, training dan pengiriman data. Dokumentasi seperti foto training juga sudah clear," beber Hanta.
Pol-Tracking merilis hasil hitung cepat yang mencatat kemenangan pasangan nomor urut dua, Joko Widodo-Jusuf Kalla dari pasangan nomor urut satu, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dengan selisih sebesar 5 persen. Jokowi-JK 53,37 persen dan Prabowo-Hatta 46,63 persen.
Kemarin (15/7), Persepi sudah melaksanakan audit hasil quick count yang dihadiri dan diikuti enam lembaga survei yang menjadi anggota Persepi dan hasilnya baik. Keenam lembaga tersebut adalah Saiful Mujani Research Consulting (SMRC),( Lembaga Survei Indonesia LSI), Cyrus Network, Centre for Strategic and International Studies (CSIS), Populi Center dan Indikator Politik.
No comments:
Post a Comment